Jun 30, 2011

End of June, Welcome July

Tidak terasa ya hari ini hari terakhir di bulan Juni. Artinya sudah setengah perjalanan di tahun 2011 dilalui. Hayoooo... apa yang sudah dicapai hingga pertengahan tahun ini?

Jadi teringat resolusi saya di awal tahun yang pernah saya tuliskan di sini. Sedikit kok. Belum berani nulis banyak-banyak hehehehe...

Saya copas lagi apa yang saya tulis kemarin.
tadddaaaaa... ini dia

Keinginan 2011 :
1. Semoga sehat semua
2. Naik Gajilah, marukkk hahahha
3. Mau merawat diri. Huaaaaa… dasar tomboy, maaf ya suamikuh
4. Semoga tahun ini bisa beli tanah sekalian bangun rumah di atasnya.
5. Pengen jalan-jalan ke luar negeri ya ke KL ato Singapore misalnya.


Mulai garuk-garuk kepala apa aja nih yang udah tercapai yakkkk...

Point 1: sampai hari ini aman, keluarga sehat semua.
point 2: Belum euyyyy
point 3: jugakk belummm (makin kenceng treaknya)
point 4: apalagi
point 5: Paling tidak tahun ini terlaksana, tiket sudah di tangan. Tapi pelaksanaannya menjelang akhir tahun. Semoga tidak ada halangan yakkk... semisal saya hamil lagi gituh. Pan gak boleh naik pesawat klo hamil (muda).

Welcome July... semoga point 2-4 tercapai...pai...paiii... amin!!

Jun 29, 2011

happy banget

Judulnya hari ini senang banget karena sudah bisa pakai si tablet.setelah hampir dual bulan dianggurin gak kepake karena gaptek. Jiahhhh malu maluin banget ya. Hasil karya pertama pakai si tab edit foto cukup lumayan.
Ini Dia hasilnya :)




Jun 28, 2011

Kisah Katak Tuli

Pada suatu hari ada segerombol katak-katak kecil,yang menggelar lomba lari
Tujuannya adalah mencapai puncak sebuah menara yang sangat tinggi .
Penonton berkumpul bersama mengelilingi menara untuk menyaksikan perlombaan dan memberi semangat kepada para peserta…

Perlombaan dimulai…

Secara jujur:…………
Tak satupun penonton benar2 percaya bahwa katak2 kecil akan bisa mencapai puncak menara.
Terdengar suara:
“Oh, jalannya terlalu sulitttt!!
Mereka TIDAK AKAN PERNAH sampai ke puncak.”
atau:
“Tidak ada kesempatan untuk berhasil…Menaranya terlalu tinggi…!!
Katak2 kecil mulai berjatuhan. Satu persatu…

… Kecuali mereka yang tetap semangat menaiki menara perlahan- lahan semakin tinggi…dan semakin tinggi..

Penonton terus bersorak
“Terlalu sulit!!! Tak seorangpun akan berhasil!”

Lebih banyak lagi katak kecil lelah dan menyerah…

…Tapi ada SATU yang melanjutkan hingga semakin tinggi dan tinggi…
Dia tak akan menyerah!

Akhirnya yang lain telah menyerah untuk menaiki menara. Kecuali satu katak kecil yang telah berusaha keras menjadi satu-satunya yang berhasil mencapai puncak!
SEMUA katak kecil yang lain ingin tahu bagaimana katak ini bisa melakukannya?

Seorang peserta bertanya bagaimana cara katak yang berhasil menemukan kekuatan untuk mencapai tujuan?

Ternyata…
Katak yang menjadi pemenang itu TULI!!!!

Kata bijak dari cerita ini adalah:………

Jangan pernah mendengar orang lain yang mempunyai kecenderungan negatif ataupun pesimis…
…karena mereka mengambil sebagian besar mimpimu dan menjauhkannya darimu.
Selalu pikirkan kata2 bertuah yang ada.
Karena segala sesuatu yang kau dengar dan kau baca bisa mempengaruhi perilakumu!
Karena itu:
Tetaplah selalu….

POSITIVE!

Dan yang terpenting:

Berlakulah TULI jika orang berkata kepadamu bahwa KAMU tidak bisa menggapai cita-citamu!
Selalu berpikirlah:
I can do this!
Teman yang baik adalah teman yang bisa saling mendukung satu sama lain.

Jun 23, 2011

Bev with her doll


Be Relax

Hari ini tepat dua bulan (kurang satu hari) kami mengontrak di rumah baru yang jaraknya ke tempat saya bekerja cukup jauh dibanding dengan rumah kontakan sebelumnya. Pindah dari satu rumah kontrakan ke rumah kontrakan yang lain, namanya juga kontraktor :)

Sebenarnya di rumah kontrakan sebelumnya cukup nyaman, dekat dengan kantor tempat saya bekerja, letaknya strategis dan mudah dijangkau dengan kendaraan umum. Alasan kami pindah ke rumah kontrakan yang baru supaya oppung (oma) nya Bev tidak terlalu jauh pulang pergi Jakarta -cibinong apalagi kalau harus PP tiap hari untuk ukuran seorang oppung Bev yang sudah berusia 60 tahun lebih akan sangat berasa lelahnya di perjalanan belum lagi harus berdesak-desakan di bis di tambah kemacetan. Jikalau menginappun di rumah kami akan sangat kasian si oppung doli (opa) Bev sendirian di cibinong sendirian karena tidak ada yang mengurus. Akhirnya kita yang muda-muda deh yang mengalah, fisik masih lebih kuat menerjang badai menerobos hutan Jakarta.

Satu bulan pertama saya merasa sangat capek sekali. Wajah saya kusut tidak bersemangat. Karena sepanjang malam saya tidak bisa tidur nyenyak. Bangun pagi menyiapkan makanan Bev dengan tergesa-gesa, setelah semua beres saya harus tergesa-gesa juga mengejar bis. Setiap menit melirik jam tangan, waktu terasa cepat sekali berputar. Kalau perjalanan lancar saya bisa tiba di kantor tepat waktu, namun terkadang ada kendala perjalanan macet karena ada truk terperosok ke pinggir jalan yang menyebabkan kemacetan total. Semakin macet saya semakin stress.

Begitu juga jam pulang kantor. Saya tergesa-gesa beberes begitu jam menunjukkan pukul lima sore. Karena saya harus keluar kantor tepat jam setengah enam sore untuk mengejar bis yang datang jam enam sore jadi saya bisa tiba di rumah jam tujuh malam tepat. Jika terlambat sedikit saya pasti akan ketinggalan dan harus menunggu bis yang datang jam tujuh malam. Saya tiba di rumah jam delapan malam.

Begitulah terus menerus selama satu bulan saya merasa dikejar-kejar waktu, terburu-buru dan stress. Akibatnya saya merasa sangat capek, stress, tidak bersemangat, wajah kusut dan tampak lelah.

Saya mulai berpikir kalau begini terus saya bisa cepat mati. STOP!!! JANGAN MATI DULU :)

Lalu saya mencoba untuk lebih rileks. Memulai hari dengan lebih santai. Mempersiapkan segala sesuatunya lebih santai. Saya mencoba mengatur emosi saya. Begitu saya naik di bis, kalau saya dapat tempat duduk, begitu duduk, saya pasang headset sambil mendengarkan lagu kesukaan saya, saya tutup mata dan mengosongkan pikiran. Saya membayangkan saya sedang duduk di tepi danau yang tenang, jauh dari keramaian, mendengarkan riak-riak bunyi air, merasakan tiupan angin sepoi-sepoi (padahal anginnya dari jendela bis).

Ketika hendak pulang kantor, saya sudah atur waktunya kapan saya harus keluar apakah ikut bis jam enam atau jam tujuh. Saya keluar dari komplek kantor dengan berjalan santai (tidak seperti dikejar setan lagi). Kalau saya pulang naik bis jam tujuh saya pelisiran dulu. Nongkrong di warung tenda pinggir jalan sambil menikmati bebek goreng nasi uduk teh botol (sebotol). Saya menikmati setiap suapan makanan saya tanpa harus terburu-buru. Setelah kenyang saya beranjak untuk meneruskan perjalanan saya. Makan malam yang nikmat (menurut saya) cukuplah untuk menambah tenaga saya walaupun di bis berdiri dijabanin deh :).

Sepanjang perjalanan pulang saya melakukan hal yang sama ketika mau berangkat. begitu duduk/berdiri gelantungan di bis, pakai headset dengar lagu kesukaan saya, tutup mata, kosongkan pikiran dan "FLY".

Hasilnya??? "ITS WORK" saya merasa lebih rileks, lebih santai dan lebih bersemangat.

so, take time to breath, BE RELAX.

Have a great day..

Jun 22, 2011

Sale, Garage Sale, Discount

Pasti cukup sering kita mendengar tiga kata ini bukan. Siapa sih yang tidak suka diskon? Apalagi dapat barang bagus dengan harga murah? Mau dong.

Saya juga suka dengan ketiga kata di atas. Setiap kali menunjungi tempat perbelanjaan, mall, begitu melihat tulisan "SALE UP TO xxx %" pasti saya langsung bertarik untuk mampir. Memilih, menerawang, menimang-nimang barang yang hendak dibeli. Kemudian masuk kantong belanjaan. Sesampainya di rumah barang sale tadi dicoba lagi. Ehhh... kadang OKE sih tapi kadang gak cocok, lempar lagi ke dalam lemari.

Sekarang ini sudah tidak perlu lagi keluar rumah untuk berbelanja. Banyak online shop yang menawarkan segala macam produk. Dengan mengatas namakan ketiga kata di atas, cukup menarik perhatian calon pembeli untuk mengklik barang yang di jual.

Apa keuntungan barang Sale, Garage Sale, Discount? Ya, jika dapat barang bagus dengan harga murah senang dong ya. Rasanya puas.

Saya pun akhir-akhir ini sering membeli barang sale dan garage sale online. Barang sale kadang-kadang kondisi barang masih bagus tapi sisa display makanya di jual murah. Kalau garage sale ada barang baru ada juga barang seken.

Tips berbelanja barang sale atau barang garage sale:
1. Cek dengan cermat barang yang kita inginkan
2. Jika membeli pakaian cek seluruh bagian jahitannya apakah ada yang lepas atau tidak. Jika hanya sedikit yang lepas dan bisa di jahit, masih boleh di toleransi.
3. Cek kancingnya lengkap atau tidak
4. Cek kebersihan pakaian apakah ada noda. Jika ada noda apakah masih mungkin bisa bersih kembali jika dipakai pemutih atau penghilang noda.
5. Jika membeli sepatu cek bagian-bagian yang di lem. Apakah lem nya masih cukup kuat
6. Jika membeli tas apakah talinya masih cukup kuat, dll

Tips ini bisa anda lakukan jika anda berbelanja offline alias berbelanja di pusat-pusat perbelanjaan, toko, mall, atau garage sale rumahan yang anda kunjungi.

Jika anda berbelanja online, anda harus cukup teliti dengan informasi yang dilampirkan penjual pada barang yang anda taksir. Tentang kondisi barang, ukurannya dan sebagainya.

Selain itu jangan sungkan-sungkan bertanya lewat comment, personal message bahkan via sms.

Jika sudah merasa klop siap untuk bertransaksi. Barang dikirim ke alamat anda.

Begitu paket anda terima, tarrrraaaaa... paketnya memuaskan atau kadang-kadang tidak sesuai dengan keinginan. :) hehehhee..

Happy shopping barang sale and garage sale.

Jun 21, 2011

Bertolong-tolongan Menanggung Beban

Galatia 6:2 – Bertolong-tolonganlah menanggung bebanmu! Demikianlah kamu memenuhi hukum Kristus.

Larry adalah seorang anak remaja kulit hitam di Amerika. Ia melihat bahwa kedua saudaranya telah bersekolah dengan baik sehingga memperoleh nilai-nilai yang bagus. Mereka lulus dengan gelar yang hebat, tetapi hanya memperoleh pekerjaan rendahan. Mengapa harus berusaha keras? Pikir Larry dengan marah. Bukankah hanya orang-orang kulit putih yang mendapatkan pekerjaan yang baik?

Tetapi kemudian seorang bernama Stephen Rose datang ke sekolah Larry. Ia adalah seorang pebisnis kulit putihyang mendirikan sebuah lembaga pendidikan informal yang membawa anak-anak muda bimbingannya mengunjungi tempat-tempat berkarir dan ia programkan anak-anak muda itu agar mereka dibimbing para eksekutif setiap Sabtu pagi.

Dengan bimbingan Stephen Rose, Larry akhirnya dapat mendaftarkan diri di perguruan tinggi setempat. Ia lulus dan memulai karir di bidang administrasi bisnis di salah satu perusahaan afiliasi Stephen Rose. Larry sadar bahwa kerja keras dan kerajinannya telah membuka pintu ke sukses masa depannya. Namun, belas kasihan seorang usahawan kulit putih terhadap seorang anak remaja Afrika-Amerika yang kecil hatilah yang membuka kuncinya.

Saudara/i, adakah kita peduli dengan saudara kita yang kurang beruntung? Terkadang kita juga pernah melewati kesulitan-kesulitan serupa. Namun ada kalanya Tuhan menempatkan keprihatinan khusus dalam hati kita.

Kelihatannya tidak ada alasan khusus untuk berada di sana, kecuali karena kehendaknya. Intinya, itu adalah cara Tuhan memberikan kita keistimewaan melakukan karyaNya melalui kita. Apakah kita sudah meresponinya?

Award Pertamaku

Yihaaaa.... aku dapat award. Ini award pertamaku. :)Tengkyu buat mbak Reni yang sudah memberikan award ini kepadaku. Maaf ya mbak baru pasang sekarang (diberikannya sekitar dua minggu yang lalu).



God bless you more

luv,
Rika

Jun 10, 2011

H-40

Stok di freezer: 4 Botol ASIP
Stok hari ini: 2,5 botol

semoga tante/oppung tidak menurunkan stok di freezer..

:)

Jadi senewen deh pas lagi comment

Sebulan terakhir ini saya jadi agak senewen alias kesal setiap kali menulis comment saat blog walking ke blog teman-teman. Setelah selesai mengetikkan comment, pada saat mau post comment, muncullah kolom ini: OPEN ID, NAME/URL, ANONIM... klik-klik... ga ada yang match, bolak balik begitu, jadinya gagallah menuliskan comment.

Ini terjadi sejak saya punya account G-MAIL. sebelumnya saya login di blog pakai akun yahoo. ehhhh setelah pakai gmail kok malah ribet ya.

Saya minta maaf kepada teman-teman yang sudah mampir dan meninggalkan jejak, bukannya saya sombong tidak mau berkunjung dan meninggalkan jejak pulak, tapi itu dia tadi alasannya. Gimana ya caranya supaya saya bisa login cukup pakai yahoo aja lagi. Sudah coba utak atik gmail, tapi alamat gmail untuk blog sudah permanen. owwww... muter otak dikit*

happy friday, besok libur weuyyyyyy...

Jun 9, 2011

ASI seret, stok ASIP menipis

Hari ini saya stress, makin stres. padahal semakin stres ASI pasti makin seret. Saya kepikiran terus stok ASIP Bev sudah menipis. Gak kebayang deh. Dagdigdug... Bisa nggak ya? perjalanan masih sangat panjang. 60 hari lagi. ehhhhh...ehhhhh 60 hari kan sebentar ya. Menyemangati diri sendiri nih judulnya.

ASI saya seret saya tau betul penyebabnya. Memang satu bulan belakangan ini saya lengah dalam memerah. Sudah tidak sesuai jadwal jadi. seringan bolos. Yang sebelumnya saya memerah konsisten 4x sehari selama di kantor yaitu jam 11.00, jam 13.00, jam 15,00 dan jam 17.00 baru pulang kantor, sekarang bahkan bisa hanya 2x sehari dan jam nya pun molor bisa jam 1 siang dan jam 5 sore sebelum pulang. Yang ada tekor, hasil perahan saya sehari tidak cukup untuk bekal Bev hari esoknya, Jadilah stok ASIP turun satu per satu. Dan per detik ini stok ASIP Bev di Freezer tinggal 4 botol. huaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa..... stress deh. Padahal makin stress produksi ASI malah menurun.

Kemarin saya mencoba untuk kembali konsisten memerah 3-4 kali sehari. Lumayanlah terkumpul 3 botol UC itupun sudah ditambah satu kali perah jam 4 subuh dan tengah 7 sebelum berangkat ke kantor.

Dan selain jadwal memerah saya yang kacau juga pola makan yang semakin minim. Karena kecapekan jadinya selera makanpun berkurang. Selain itu saya terlalu sibuk dengan pekerjaan kantor, urusan site job yang sangat menyita waktu. huaaaaaa.... Kadang saya berpikir, saya harus berada di titik NOL. Stop dulu dari segala bisnis, usaha dan lain sebagainya yang membuat cuapeeeekkk..

Iseng-iseng kemarin malam saya bilang ke papanya Bev untuk mencari donor ASIP. Papa Bev geleng kepala artinya belum setuju untuk cari donor ASIP. Alasannnya kan stok masih ada. hohohohohohohooo... Okelah... perjuangan dimulai. bagaimana supaya ASI si cantik tidak sampai kurang. Menghitung hari, 60 hari hari potong libur sabtu minggu berarti total hanya 48 hari. Ahhhh dikit lagi, pasti bisa. sambil injek jempol kaki.

Langkah pertama yang saya lakukan tadi malam adalah mulai membuat jus wortel. saya glekk satu setengah gelas. Berharap tengah malam saya bisa bangun dan memerah. Ternyata sulittt bangunnya.. Jadilah jam 4 pagi saya bangun dan memerah. Lumayanlah dapat 50 ml. Banyak kan? Udah gitu si cantik kebangun pula. Dia ngintip saya memerah dari celah pintu. Ehhhh dia malah turun dari tempat tidur dan nongkrongin saya memerah. Bevvvv...Bevvv ayukkk bobo lagi.

Acara memerah terputus ya sudahlah yang penting udah ada tambahan stok buat seharian. Bev saya gendong ke kamar dan bobo lagi. Dan bangunnya kesiangan jam 6 bowww... alamat berangkat ke kantor pun kesiangan.

Sebelum berangkat saya sempatkan juga memerah sekali lagi. Lumayan dapat 40 ml. Lumayan boooooo.... Trus minum jus wortel dan jus Pare. you know rasa jus pare??? enakkkk??/ bangetttttt... sambil meremmmmmmm muka mesem..

Dan siang ini hasil perah bertambah? nggak bo, nggak secepat itu. hasilnya lumayanlah, tanya berapa mili??? ahhhh banyak kok.. Dapat 100 ml. padahal udah mau jam pulang kantor nih... Sambil netes juga sih airmata saya pas memerah tadi. Yahhhh ada sedikit rasa putus asa, malah nyari alasan dalam hati. Dan saya sms suami tau gak isinya apa??? ada dehhh rahasialah ya...

Semoga hasil perah siang ini dan nanti malam dan besok pagi cukup untuk Bev sepanjang besok hari jumat agar stok di freezer yang 4 botol itu tidak dikurangi lagi. owwwww....

tung itung tung itung... fourty eight days more. dikit lagi kan bowwww... supaya Bev lulus ASI one year...



Kaulah Penyemangat jiwaku..
Bevvvvv... i love youuuu.... cantikkkkkkkkk (berkaca-kaca).

Jun 7, 2011

Blog yang sering kukunjungi

Walaupun keseringan hadir sebagai silent reader tanpa meninggalkan jejak, tapi setiap buka blog pasti mampir ke sini.

Inilah listnya:

1.Blognya mbak Fanny.
Kenapa sering mampir ke sini? Bahkan belakangan ini tiap hari bahkan sepanjang hari? What??? Along day?? Ya, alasannya pertama karena blognya update tiap hari selalu ada postingan baru berupa cerita lucu,renungan, motivasi.
Alasan lain karena saya suka dengan instrumental “KISS THE RAIN” . Jadi sepanjang hari instrumental lagu itu berkumandang di kompiku. So, mbak Fanny, klo ada satu orang tamu pengunjung yang selalu online akulah itu. Hehehhehee.

2.Blognya Gaphe.
Ceritanya renyah untuk dibaca. Gambarnya sharf dan keren dahhhh..

3.Blognya mbak Reni
Ayo mbak sering di update. Belakangan ini mbak Reni sempat alpa ngeblog karena sibuk katanya.

4.Blognya Nie
Aku lupa sejak kapan aku jadi pengunjung sejati blognya Nie. Isinya adalah tentang kehidupan sehari-harinya. Tentang perjalanannya melalui beberapa kali operasi untuk mengembalikan wajahnya yang hamper tujuh puluh lima persen rusak karena dia mengalami kecelakaan ketika terbang bersama suaminya Nielson (pilot). Nie jadi inspirasi bagi banyak orang. Dia pernah diwawancara oleh Oprah.

5.Blognya Tavi
Sama dengan blognya Nie. Aku lupa kapan tepatnya jadi penggemar blognya Tavi. Tavi ini adalah remaja pemerhati fashion. Dia mengkritik desain-desain baju buatan desainer terkenal melalui blognya. Sampai dia di lirik majalah fashion terkenal. Bahkan dia diundang untuk hadir ke acara-acara fashion. Selain itu dia juga suka mix and match baju baju vintage. Brilian banget menurut aku. Pengunjung blognya ratusan setiap hari.

Mau blog kamu dikunjungi orang setiap hari? Rajin-rajinlah update. hehehehhee... nunjuk diri sendiri*

Happy blogging.. :)

Jun 6, 2011

Bev 10 Month

Ya ampun, Bev ulbul lagi. Gak terasa ya udah 10 bulan nih si cantik. Siapa bilang nggak kerasa? Kerasa kali bow… tapi capeknya kebayar dengan senyum ceria si cantik. Apapun yang terjadi di kantor sepanjang hari, semacet apapun jalanan di sore hari sepulang kantor, sampai di rumah sirna sudah begitu melihat si cantik tertawa-tawa menyambut emaknya. Langsung peluk-peluk dan minta nen.

Di usia 10 bulan Bev udah bisa apa aja?
• Sudah bisa berdiri sendiri
• Sudah bisa melangkah satu langkah
• Sudah bisa ngomong empat kata ini: mama, papa, mamam, nenen
• Sudah bisa “kiss” fotonya klo di dekatin ke dia
• Sudah bisa da-da-da klo papa/mama/tante/oppugn keluar pagar mo berangkat kerja atau pulang.
• Sudah bisa merambat dengan perpegangan di dinding
• Telapak kakinya sudah menapak dengan baik
• Sudah mulai mengerti kata”tidak” klo dilarang dia langsung terdiam.
• Senang banget klo dibilang “cantik” apalagi klo lagi dpasangin aksesoris di rambutnya, langsung deh lihat-lihat kita sambil senyum-senyum artinya mengajak kita untuk bawa dia ke dekat cermin, biar dia liat aksesorisnya.

BB nya belum sempat ditimbang euy. Tapi kayaknya naiknya sedikit. Karena Bev tidak bisa diam. Diam Cuma hanya pas tidur saja 

Semoga Bev sehat terus ya cantik..

Foto ini diambil saat Bev berusia 9 bulan 23 hari. Gilfot banget dah… 


yuk om/tante, siapa yang mo merit? Bev udah bisa jadi bridemaidnya loh :)


si cute Bev


teriak: aaaaaaaaaaaaa....